Polsek Sungai Mas Rutin Gelar Patroli C3 dan Sosialisasi Prokes

Polsek Sungai Mas Rutin Gelar Patroli C3 dan Sosialisasi Prokes

34
0
SHARE

Tribratanews, Meulaboh – Guna mencegah terjadinya Curas, Curanmor dan Curat (C3) serta mengantisipasi penyebaran Covid-19, Polsek Sungai Mas jajaran Polres Aceh Barat menggelar patroli di Gp.Sarah Perlak, Minggu (24/01/2021).

Kegiatan ini dilakukan oleh piket Polsek Sungai Mas Bripka Alza Satrio ini dengan sasaran, patroli dan sosialisasi pada tempat keramaian dan berkerumunnya warga.

Kapolres Aceh Barat AKBP Andrianto Argamuda S.I.K melalui Kapolsek Sungai Mas Ipda Firdaus Mulyanto menjelaskan, Kami berharap agar masyarakat dapat bekerja sama dengan Polri mencegah terjadinya Curas, Curanmor dan Curat serta menerapkan protokol kesehatan,” ungkapnya.

Selain patroli C3, pesonel kita juga mensosialisasi pencegahan Covid-19. Mereka meminta masyarakat mematuhi protokol kesehatan (Prokes) yang sudah ditetapkan pemerintah.ungkap Kapolsek Sungai Mas.

“Kegiatan patroli dan sosialisasi Adaptasi Kebiasaan Baru akan selalu rutin dilaksanakan untuk mencegah terjadinya C3 dan penyebaran Covid-19. Kita minta masyarakat selalu mematuhi protokol kesehatan,” pungkasnya.

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY