Tekan Angka Kecelakaan, Satlantas Gencar Laksanakan Patroli Hunting System

Tekan Angka Kecelakaan, Satlantas Gencar Laksanakan Patroli Hunting System

33
0
SHARE

Meulaboh – Satuan Lalu Lintas Polres Aceh Barat Polda Aceh gencar melaksanakan Patroli Hunting System di seputaran Kota Meulaboh Kabupaten Aceh Barat pada Sabtu (01/06/2024) pukul 10.00 Wib.

Kapolres Aceh Barat AKBP Andi Kirana, S.I.K., M.H melalui Kasat Lantas Iptu Mardiansyah S.H pada Kasie Humas mengatakan Personel Sat Lantas Melaksanakan Patroli Hunting System terhadap kendaraan yang melakukan pelanggaran kasat mata.

Personel melakukan Patroli Hunting System terhadap kendaraan roda dua dan juga roda empat yang melakukan pelanggaran kasat mata untuk menjadikan Kabupaten Aceh Barat menjadi tertib berlalu lintas,” kata Kasat.

Kasat Lantas Iptu Mardiansyah juga menjelaskan, kegiatan yang dilakukan oleh Personel Satlantas Polres Aceh Barat ini merupakan bagian dari Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD).

Kegiatan Patroli Hunting System ini bertujuan untuk meningkatkan kepatuhan dan kesadaran bagi pengguna jalan untuk selalu mematuhi rambu rambu berlalu lintas, sehingga keselamatan menjadi tujuan utama.

Dengan dilaksanakan kegiatan Patroli hunting system, kata Kasat, untuk terciptannya Kamseltibcar lantas yang kondusif, menekan terjadi laka lantas serta menciptakan rasa aman bagi masyarakat pengguna jalan raya.

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY