Meulaboh – Dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke-79 tahun 2025, Polsek Woyla Timur Polres Aceh Barat menggelar kegiatan bakti religi dengan membersihkan tempat ibadah pada Selasa, (17/6/2025). Kegiatan yang dimulai pukul 08.30 WIB ini dipusatkan di Masjid Gampong Alue Meuganda, Kecamatan Woyla Timur.
Aksi bersih-bersih ini turut diikuti oleh Kapolsek Woyla Timur beserta jajaran, Geuchik Gampong Twie Empek, aparatur gampong dari Twie Empek dan Alue Meuganda, serta masyarakat sekitar yang dengan semangat bergotong royong membersihkan lingkungan masjid.
Kapolres Aceh Barat, AKBP Yhogi Hadisetiawan, S.I.K., M.I.K., dalam keterangannya menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Polri terhadap kebersihan lingkungan dan rumah ibadah.
“Kami ingin menanamkan semangat gotong royong dan kebersamaan antara Polri dan masyarakat, terutama dalam menjaga kebersihan dan kenyamanan tempat ibadah,” ujar Kapolres.
Selain membersihkan masjid, kegiatan ini juga menjadi ajang silaturahmi antara aparat kepolisian dengan warga, memperkuat sinergi dalam menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan.
Kegiatan yang berakhir sekitar pukul 11.20 WIB ini berlangsung dalam suasana penuh keakraban dan kebersamaan, serta berjalan aman dan tertib.
Aksi nyata Polsek Woyla Timur ini diharapkan menjadi inspirasi bagi masyarakat luas untuk terus menjaga kebersihan lingkungan, khususnya tempat ibadah yang menjadi pusat aktivitas spiritual warga.
Dengan semangat Hari Bhayangkara ke-79, Polri terus berkomitmen untuk hadir lebih dekat dengan masyarakat melalui aksi-aksi nyata yang memberikan manfaat langsung bagi kehidupan bersama.