Ops Ketupat Seulawah 2025 Polres Aceh Barat Patroli di Pusat Keramaian dan...

Ops Ketupat Seulawah 2025 Polres Aceh Barat Patroli di Pusat Keramaian dan Perbelanjaan Cegah Kriminalitas

8
0
SHARE

Meulaboh – Menjelang Hari Raya Idul Fitri, Polres Aceh Barat meningkatkan pengamanan dengan menggelar patroli ke sejumlah pusat keramaian, toko, terminal serta pasar yang ada di Kota Meulaboh. Selasa (25/03/2025)

Kegiatan patroli ini bertujuan untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, mengantisipasi potensi gangguan, serta memberikan rasa aman kepada warga yang sedang berbelanja kebutuhan lebaran.

Kapolres Aceh Barat AKBP Andi Kirana S.I.K, M.H melalui Kabag Ops AKP Rizal Firmansyah, S.E., M.Si., Patroli yang dilakukan Personel Polres Aceh Barat ini difokuskan pada lokasi-lokasi yang sering dikunjungi masyarakat, seperti pusat perbelanjaan, pasar dan lokasi lainnya yang ramai dikunjungi menjelang Hari Raya.

Kabag ops menambahkan, Bahwa meningkatnya volume pengunjung pasar diberbagai wilayah menjelang Lebaran Idul Fitri semakin meningkat, masyarakat terus memenuhi pasar untuk mendapatkan kebutuhan mereka guna lebaran Idul Fitri tahun 2024 yang mendatang tinggal beberapa hari lagi, sehingga Polisi mengambil langkah dengan memberikan himbauan warga yang hendak berlanja berhati hati dengan barang berharga supaya tidak nenggundang pelaku tindak kejahatan

Selain itu kegiatan ini dilakukan juga sebagai Upaya preventif dalam mendukung pelaksanaan Operasi Ketupat Seulawah 2025 polres Aceh Barat.

Tujuan dari patroli ini adalah untuk menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif bagi masyarakat yang sedang melaksanakan ibadah puasa di Bulan Suci Ramadhan dan menjelang Idul Fitri, serta mencegah terjadinya gangguan kamtibmas di wilayah hukum Polres Aceh Barat.

Dalam kegiatan tersebut Personel kita tidak hanya melakukan patroli untuk mencegah potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), tetapi juga aktif memberikan imbauan kepada warga. Masyarakat diingatkan agar tetap waspada terhadap aksi kejahatan, seperti pencopetan dan penipuan, serta diminta untuk selalu menjaga barang berharga saat berbelanja.

Dengan patroli ini, pihak kepolisian berharap dapat mencegah potensi kejahatan dan memberikan rasa nyaman bagi warga Kota Meulaboh yang sedang beraktivitas.

“Kami berharap patroli ini dapat mencegah potensi kejahatan serta memberikan rasa aman bagi warga yang sedang berbelanja dan beraktivitas, ” pungkasnya.

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY