Meulaboh – Mengantisipasi potensi banjir akibat tingginya curah hujan, Polsek Woyla Barat melaksanakan patroli pengecekan debit air di Kecamatan Woyla Barat, Kabupaten Aceh Barat. Selasa (01/04/2025).
Patroli ini menyasar beberapa titik yang berpotensi mengalami kenaikan debit air, di antaranya si wilayah Gampong Napai dan gampong Alue Leuhop.
Kapolres Aceh Barat AKBP Andi Kirana S.I.K, M.H melalui Kapolsek Woyla Barat Iptu Evi Ariadi saat dikonfirmasi mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk memantau kondisi terkini debit air serta mengidentifikasi kemungkinan adanya bencana banjir atau genangan air di wilayah kecamatan tersebut.
“Dari hasil pengecekan, debit air masih berada dalam batas normal, dan situasi di wilayah hukum Polsek Woyla Barat terpantau aman serta kondusif.” ungkapnya.
Meski ada kenaikan air di kedua wilayah tersebut namun debit air masih di kisaran 10 – 40 cm dan masyarakat masih bertahan di rumah masing-masing belum ada yang mengungsi, untuk korban jiwa nihil. tambah kapolsek.
Sebagai langkah antisipasi, Polsek Woyla Barat berkoordinasi dengan para kepala desa setempat untuk meningkatkan kewaspadaan dan menyebarluaskan himbauan kepada masyarakat mengenai potensi bencana banjir.
Selain itu, personel juga memberikan pesan-pesan kamtibmas kepada warga, terutama yang bermukim di sekitar sungai atau sering beraktivitas di kawasan rawan banjir, agar selalu waspada terhadap perubahan kondisi air.
“Kami akan terus memantau perkembangan situasi dan siap mengambil langkah-langkah yang diperlukan apabila terjadi peningkatan debit air secara signifikan,” Pungkas kapolsek.