Meulaboh – Polres Aceh Barat terus mengintensifkan upaya Pemeliharaan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas), menjelang Pilkada Serentak Tahun 2024 di Kota Sibolga, Jum’at (06/09/2024). pukul 22.00 wib.
Upaya pemeliharaan keamanan ini dilakukan salah satunya melalui Satuan Tugas Operasi Mantap Praja Seulawah 2024 Polres Aceh Barat yangterus melakukan upaya Preventif untuk memastikan Pengamanan Pilkada Serentak Tahun 2024 berjalan dengan aman dan kondusif.
Satgas Preventif akan melaksanakan patroli rutin, dialog dengan masyarakat, serta melakukan tindakan-tindakan preventif lainnya untuk menciptakan situasi yang aman dan kondusif.
Kapolres Aceh Barat AKBP Andi Kirana S.I.K., M.H melalui Kabag Ops Kompol M. Nasir S.H., M.S.M mengatakan, bahwa Satgas Ops Mantap Praja Seulawah 2024 Polres Aceh Barat, melaksanakan Patroli dialogis dengan fokus pada Kantor KIP dan Kantor Panwaslih Kota Meulaboh.
Selain itu juga, Patroli dilaksanakan ke Objek Vital dan objek lainnya yang membutuhkan kehadiran Polisi, ini merupakan bentuk upaya Preventif dalam menjaga keamanan dan kelancaran proses Pilkada di wilayah hukum Polres Aceh Barat.
“Kami melakukan langkah-langkah Preventif guna meminimalkan potensi gangguan Kamtibmas selama proses Pilkada Serentak Tahun 2024. Dimana kehadiran Personel Polres Aceh Barat diharapkan dapat memberikan rasa aman kepada Masyarakat dan pihak terkait yang terlibat dalam Penyelenggaraan Pilkada di Aceh Barat.” Ungkap Kabag Ops
Kabag Ops menegaskan bahwa Patroli dialogis akan terus digencarkan, untuk mencegah terjadinya gangguan dan menjaga stabilitas Kamtibmas di wilayah Aceh Barat dimana Pesta Demokrasi Pilkada Tahun 2024 yang akan digelar.