Meulaboh, Polres dan Kodim diwilayah Aceh Barat gelar patroli gabungan guna mengantisipasi gangguan keamanan menjelang pelaksanaan milad Gerakan Aceh Merdeka (GAM) ke-40 pada Minggu, 4 Desember besok. Patroli ini bahkan dilakukan pada malam hari. Sabtu (3/12/2016) malam.
Kapolres Aceh Barat AKBP Teguh Priyambodo N, Sik mengatakan, pihaknya meningkatkan patroli ke wilayah di Kabupaten Aceh Barat. Kegiatan ini melibatkan personel Polres, Kodim, Polsek dan Koramil.
Salah satu yang menjadi titik pencegahan adalah pengibaran bendera bulan bintang. “Sudah menjadi atensi pimpinan bahwa tidak dibenarkan melakukan pengibaran bendera GAM, Karena belum adanya keputusan resmi dari Pemerintah Pusat di Jakarta, Ungkap AKBP Teguh.
Kapolres menambahkan, pihaknya dan kodim telah menurunkan ratusan personil yang melakukan patroli malam ini hingga besok dibagi menjadi 3 rayon untuk masing – masing wilayah di Kabupaten Aceh Barat. semoga situasi malam ini hinnga esok tetap kondusif.