Pengamanan Rapat Pleno Terbuka Penetapan Calon Terpilih Anggota DPRK, Polisi Turunkan Puluhan...

Pengamanan Rapat Pleno Terbuka Penetapan Calon Terpilih Anggota DPRK, Polisi Turunkan Puluhan Personel

35
0
SHARE

Meulaboh – Polres Aceh Barat Polda Aceh, melakukan pengamanan kegiatan Rapat Pleno terbuka Penetapan calon terpilih Anggota DPRK Aceh Barat Pemilu Tahun 2024. Kegiatan pengamanan di Pimpin oleh Kabag Ops bertempat di Aula Kantor KIP Kabupaten Aceh Barat, Kamis (02/05/2024) pukul 14.30 Wib S/D selesai.

Kapolres Aceh Barat AKBP Andi Kirana, S.I.K., M.H melalui Kabag Ops Kompol M. Nasir S.H., M.S.M pada Kasie Humas menjelaskan bahwa pengamanan tersebut dilakukan sebagai langkah proaktif guna memastikan kelancaran pelaksanaan Rapat Pleno terbuka.

Lanjut Kabag Ops, ” Puluhan Personel laksanakan Pengamanan Rapat Pleno Terbuka, Penetapan Perolehan Kursi dan Penempatan Calon Terpilih Anggota DPRK Aceh barat Pemilihan Umum Tahun 2024, ” jelas Kabag Ops.

Tambah Kabag Ops,” kegiatan Pengamanan ini dilaksanakan untuk menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif di wilayah hukum Polres Aceh Barat, ” jelasnya.

Dalam rangka menjaga ketertiban dan keamanan, Polres Aceh Barat menggelar pengamanan ketat di sekitar Kantor KIP Kabupaten Aceh Barat, tempat berlangsungnya Rapat Pleno Terbuka, terangnya

Hal ini dilakukan untuk memastikan tidak ada gangguan atau hambatan dalam proses Rapat Pleno tersebut, semua ini dilakukan agar proses demokrasi berjalan lancar dan aman,” Pungkas Kabag Ops Kompol M. Nasir S.H., MSM.

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY